5 Alasan untuk Tidak Membeli Barang KW






 What's up, everyone?! Gimana kabarnya nih? Semoga kalian senantiasa dalam keadaan sehat yak😁 Di kesempatan kali ini aku mau share beberapa alasan untuk tidak membeli barang fake alias KW. 

Seperti yang kita ketahui, dengan memakai item dari brand-brand ternama bisa meningkatkan rasa percaya diri kita. Brand-brand seperti Gucci, Luis Vuitton, Zara, dan lain-lain adalah contoh brand mahal yang MUNGKIN hanya bisa dibeli oleh kaum sultan. Sementara itu, bagi kaum mendang-mending kayak kita, brand-brand tersebut di atas adalah brand mahal yang kalau dibeli bakalan bikin kantong jebol.

Karena harganya yang mahal, maka gak sedikit pihak gak bertanggung jawab yang bikin versi tiruan dari brand-brand tersebut dengan harga yang jauh lebih murah daripada versi aslinya dengan dalih untuk memperoleh keuntungan sebesar-besarnya. FYI, gak sedikit loh, orang yang maksain buat beli barang versi fake-nya.

Dengan alasan harga yang lebih murah dan keinginan untuk TERLIHAT kaya, maka tak heran barang KW pun banyak dibeli oleh mereka yang gak punya cukup dana buat beli barang orinya. 

Meskipun begitu, bukan berarti kalo kita gak punya cukup budget, kita boleh beli barang KW loh. Soalnya ada 5 pertimbangan yang perlu dipikirkan kalo kalian masih mau beli barang KW. Apa aja? Here you go...


1. Kualitas Material yang Buruk



Iya, kalian gak salah baca. Kualitas material dari barang fake tentunya di bawah barang ori. Produsen barang KW milih material yang kualitasnya lebih rendah buat menekan biaya produksi. Selain itu, karena quality control yang minim, atau bahkan gak ada, barang-barang fake gak pernah bisa menyamai barang ori dalam segi apapun. Baik secara material, maupun tampilan.

Sekadar cerita, aku dulu pernah punya sneakers Nike KW. Selama aku pake, sepatu itu bener-bener gak nyaman. Insole-nya sama sekali gak empuk. Bahkan, gak sampe setahun insolenya sampe sobek-sobek dan akhirnya lepas, terus upper sama midsole-nya juga mulai copot. Padahal, sepatu itu cuma aku pake buat aktivitas normal kayak kuliah, ato jalan-jalan aja. 

Dari ceritaku itu, maka bisa dipahami kalau beli barang KW sama sekali nggak worth it. Udah materialnya ampas, diliat gak enak, dipake gak nyaman, masa pakainya pendek pula. So, daripada maksa buat beli barang KW, mending nabung dulu aja deh...


2. Buang-buang Duit

Oke, poin ini mungkin sedikit bingungin. Barang KW harganya lebih murah, tapi kenapa malah buang-buang duit? Jadi gini, aku kasih contoh, misalnya kalian beli Adidas Yeezy KW seharga Rp. 2.000.000,00. Sementara harga Adidas Yeezy yang asli, harganya Rp. 6.000.000,00. Nah, rugi gak tuh? 

Padahal, dengan duit 2 juta kalian bisa beli sneakers ori yang gak kalah berkualitas, misalnya Nike Air Force 1, Adidas Stan Smith series, Adidas Superstar series, dan lain-lain. So, stop wasting your money on crappy stuff, guys...


3. Menurunkan Rasa Percaya Diri

Poin ini mungkin relatif, tapi secara umum, seseorang bakal ngerasa gak PD kalo dia ketahuan pake barang KW sama temen-temennya. Misalnya nih, kita lagi ngobrol sama temen nongkrong, terus dia nanya "Berapa harga sneakers loe?". Pastinya malu dong, kalo mereka sampe tahu berapa harga asli sneakers KW kita? Apalagi kalo mereka itu kalangan sultan yang hypebeast. Behhh, ciut deh, rasa percaya diri ini. Ditambah lagi, orang yang pake barang KW bakal dapet stigma negatif dari orang-orang. Kayak dianggep banyak gaya lah, sok kaya lah, dan ucapan-ucapan merendahkan yang lain.

Meskipun begitu, mungkin hal-hal tersebut gak akan terjadi kalo misalnya orang-orang di sekitar lingkungan kalian emang gak mikir beli barang ori atau KW, yang penting secara fungsi masih bisa dipake.


4. Nggak Menghargai Karya Orang Lain

Perlu diketahui, desain-desain yang keren dari berbagai produk branded seperti baju, sneakers, jam tangan, dan lain-lain tentunya gak lepas dari usaha dan kerja keras pihak-pihak dibalik pembuatan produk itu. Mulai dari company founder, CEO, desainer, dan pihak-pihak terkait lain tentunya sudah berusaha keras untuk menciptakan produk berkualitas terbaik. Mereka telah belajar selama bertahun-tahun, mengerahkan seluruh pikiran, tenaga, dan dana yang tidak sedikit untuk menciptakan karya terbaik. Maka gak heran, produk buatan mereka dihargai mahal.

Oleh karena itu, sungguh jahat kalo kita beli barang KW. Karena kita sama aja gak menghargai  kerja keras dari produsennya. Dan secara gak langsung, kita pun juga udah ngedukung pembajakan yang tentunya melanggar hak cipta.


5. Melanggar Hukum


Masih berkaitan sama poin keempat, dengan membeli barang KW, kita sama aja udah ngelakuin pelanggaran hak cipta. Gak percaya? Nih, aku kasih tau ya, itu semua tercantum dalam pasal 90-94 nomor 15 tahun 2001, yang berbunyi:

a. Pasal 90, UU No. 15 tahun 2001 : “Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak menggunakan merek yang sama pada kesluruhnnya dengan merek terdaftar milik pihak lain untuk barang dan atau jasa sejenis yang di produksi dan atau di perdagangkan, dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 tahun. Dan atau denda paling banyak Rp1 M.”

b. Pasal 91, UU No. 15 tahun 2001: “ Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak menggunakan merek yang sama pada pokoknya dengan merek yang terdaftar milik pihak lain untuk barang dan atau jasa yang di produksi dan atau diperdagangkan, dipidana dengan penjara paling lama 4 tahun dan atau denda paling banyak Rp.800 juta.”

c. Pasal 92, (1), UU No. No. 15 tahun 2001: “Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak menggunakan tanda yang sama pada keseluruhan dengan indikasi geografis milik pihak lain untuk barang yang sama atau sejenis dengan barang yang terdaftar, dipidana penjara paling lama 5 Tahun dan atau denda paling banyak Rp1 M.”

d. Pasal 92, (2), UU No. No. 15 Tahun 2001: “Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak menggunakan tanda yang sama pada pokoknya dengan indikasi geografis milik pihak lain untuk barang yang sama atau sejenis dengan barang yang terdaftar, dipidana penjara paling lama 4 tahun dan atau denda paling banyak Rp800 Juta.”

e. Pasal 93,UU No. No. 15 Tahun 2001: “Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak menggunakan tanda yang dilindungi berdasarkan indikasi asal pada barang atau jasa sehingga dapat memperdaya atau menyesatkan masyarakat mengenai asal barang atau asal jasa tersebut, dipidana penjara paling lama 4 tahun dan atau denda paling banyak Rp800 juta.”

Nah, gimana? Masih yakin mau beli dan pake barang KW? Pertimbangin dulu konsekuensinya! Di postingan ini, aku bukannya mau nge-judge kalian ya? Aku cuma mau menginformasikan ke kalian tentang hal-hal apa yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli barang KW. Dan kalopun menurut kalian barang ori itu kemahalan, bisa lah nabung dulu, ato mungkin beli merek lokal. Karena sekarang, merek lokal pun gak kalah bagus sama merek luar negeri kok. Mari kita menjadi konsumen yang bijak. Makasih udah meluangkan waktu kalian buat membaca artikel ini, dan mohon maaf kalo dalam penyampaianku ini masih ada kekurangan.

Okay, see you next time, buddies!



Komentar

Postingan Populer